Keutamaan Shalat Tahajud Sesuai Ilmu Fiqih

Melaksanakan shalat tahajud tentu saja memiliki banyak keutamaan bagi umat muslim. Tidak hanya mendapatkan pahala atau ganjaran namun juga ada manfaat lainnya. Hal ini juga dijelaskan dalam fiqih mengenai ibadah agar menjadi motivasi dalam melakukannya.

Keutamaan Mengerjakan Shalat Tahajud Menurut llmu Fiqih

Shalat tahajud terkenal dengan keutamaannya yang berlimpah selain pada pahala atau ganjarannya. Hal tersebut dapat diketahui secara terperinci melalui Media Pelajaran Fiqih Online. Berikut ini beberapa intisari singkatnya:

Keutamaan Shalat Tahajud Sesuai Ilmu Fiqih

1. Salah Satu Sifat Orang Bertakwa

Salah satu ciri orang yang bertakwa juga yang melaksanakan shalat tahajud secara rutin dan istiqomah. Hal ini menunjukkan kecintaannya pada agama dan juga Penciptanya sehingga akan meluangkan waktu untuk memperbanyak ibadahnya.
Selain itu, melaksanakan shalat tahajud secara rutin dan istiqomah juga merupakan ciri orang yang bisa menghuni surga kelak. Hal ini karena malam harinya disibukkan dengan beribadah daripada hanya sekedar tidur saja.

2. Mengangkat Derajat Hamba

Mengerjakan shalat tahajud secara rutin juga dapat meningkatkan derajat seseorang secara perlahan tanpa perlu mencari perhatian lebih kepada sesama makhluk. Hal ini sesuai dengan sabda Rasul bahwa melaksanakan ibadah di malam hari dapat mengangkat tingkatan hamba.

Selain itu, tidak akan sama orang-orang yang terbiasa melaksanakan shalat tahajud dengan yang tidak karena adanya perbedaan. Hal ini memang tidak terlihat secara jelas namun akan tampak melalui sifat-sifat dan kebiasaannya sehari-hari dalam kehidupan.

3. Sebaik-Baiknya Shalat Setelah yang Wajib

Salah satu ibadah shalat yang sangat dianjurkan untuk dikerjakan ialah pelaksanaannya di malam hari karena manusia akan dihadapkan pada kenikmatan untuk melanjutkan tidur atau bangun dan beribadah. Salah satu di antaranya tentu saja tahajud dimana sesuai ilmu fiqih.

Hal ini sesuai dengan sabda Nabi Muhammad bahwa sebaik-baiknya shalat setelah yang fardhu ialah yang pengerjaannya di waktu malam. Oleh sebab itu, banyak sekali anjuran untuk melaksanakannya karena keutamaan dan anjuran dari Rasul tersebut.

Pelaksanaan shalat tahajud sendiri memang menjadi ibadah yang sering digaungkan setelah pengerjaan fardhu. Tak lain karena banyak keutamaan bagi umat muslim jika mengerjakannya secara rutin, istiqomah, dan mengharap ridho Allah semata.

Berbagai ilmu fiqih tambahan baik mengenai doa-doa hingga tata cara yang benar dan lengkap bisa membaca pada tulisan para ustad atau ulama shahih lainya.